Walikota Batam H. Muhammad Rudi menjadi Inspektur Upacara pada Hari Amal Bhakti (HAB) Kemenag ke 77 Tingkat Kota Batam di Dataran Engku Putri Batam Center, Selasa 3 Januari 2023. Dalam upacara tersebut, Walikota Batam menyerahkan piagam penghargaan kepada tiga orang Penyuluh Agama Islam Honorer di lingkungan Kementerian Agama Kota Batam. Pemberian penghargaan dilakukan usai upacara. Adapun ketiga PAH itu adalah pertama Hafrizon, PAH KUA Kecamatan Lubuk Baja, kedua Erwin Syaputra, PAH KUA
Ibu ibu Pulau Gara yang tergabung dalam majlis taklim masih Istiqomah melaksanakan kegiatan wirid dari rumah ke rumah. Kegiatan ini sudah berjalan lebih dari 3 tahun dibawah binaan ust Syamsudin, PAH Kecamatan Belakang Padang Kota Batam. Kegiatan ini dilaksanakan setiap ba'da sholat Jumat.
Ust Syamsuddin, PAH Kecamatan Belakang Padang menjadi khatib Jumat di Masjid An Nur Pulau Gara Kelurahan Kasu Kecamatan Belakang Padang, Jumat 6 Januari 2023. Dalam Khutbahnya, beliau menyampaikan materi dengan tema "Sudahkah kita mensyukuri nikmat Allah SWT".
Alhamdulillah, pada Rabu 4 Januari 2023 siang, ibu ibu Pulau Gara mendapatkan pelajaran tentang pentingnya bersholawat kepada Nabi Muhammad Saw. Materi ini disampaikan oleh PAH Non PNS Kecamatan Belakang Padang Kota Batam Ustadz Syamsudin.
Tahun 2023 merupakan tahun banyak harapan do'a dan hajat yang di panjatkan kepada Allah SWT. Dan salah satu mewujudkannya adalah dengan memperbanyak silaturahmi satu dengan yang lainnya. Wali santri Pondok Modern Darussalam Gontor mengadakan silaturahmi sebagai wadah untuk lebih mengenal satu dengan lainnya sehingga jalan untuk dimudahkan dalam urusan dan dilapangkan dalam rezeki bisa diraihnya.
Alhamdulillah PAH Non PNS Kecamatan Belakang Padang kota Batam, Ustadz Syamsudin membersamai warga masyarakat Pulau Gara bergotong royong dari pesisir laut, halaman Masjid dan lapangan Bola untuk mengisi kegiatan di tahun 2023. Kegiatan dilaksanakan pada hari Ahad tanggal 1 Januari 2023.
Bagi seorang penyuluh Agama Islam Fungsional di Kementerian Agama nyaris seperti tidak ada hari libur dalam pembinaan keummatan, hal ini dibuktikan ustadz Ridho Amir sebagai PAIF yang keseharian nya juga sebagai Imam Masjid Agung. Di Ahad 1 Januari 2023 pagi sebelum Subuh yang gelap gulita disepanjang jalan, ustadz Ridho Amir menuju Masjid Al Muhajirin BSI Dotamana, lebih kurang 7 Km perjalanan dari kediaman beliau.
Di penghujung tahun 2022 dan mengawali tahun 2023 Masehi, Penyuluh Agama Islam Fungsional Kementerian Agama Kota Batam Ridho Amir memberikan pencerahan agama pada di beberapa Komunitas Majelis Ta'lim, antara lain di MT. ALFALISYA Komplek Palapa Sekupang pimpinan Dra. Hj. Mariana Johan. Kajian rutin diadakan di Masjid Al Mulk pada Hari Selasa 20 Desember 2022.
Erwin Syaputra (PAH Batu Ampar) mengawali tahun baru dengan kajian bersama majlis taklim Al-Hijr ah perumahan galaxy marina tanjung Riau Sekupang, Batam. Dalam kegiatan tersebut jemaah sangat antusiasme dalam mendengarkan tausiah yang disampaikan oleh ust Erwin Syaputra (UES) PAH Batu Ampar.