Sebanyak 233 Kopor Haji Habis Dalam Sehari

Sekupang (Inmas-Batam)- Jamaah Calon Haji (JCH) Kota Batam, Jumat (10/5) sudah mulai berdatangan ke Kantor Kemenag Batam Jalan Masjid Raya Baiturrahman Sekupang. Kedatangan mereka dalam rangka untuk mengambil kopor haji 1440 H / 2019 M yang memang sudah ada di Kemenag Batam sejak Rabu (8/5) sejumlah 500 pcs.

Koordinator Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) Kemenag Batam Syauki menjelaskan bahwa jamaah yang datang ke PTSP Kemenag Batam ratusan orang. “Hari ini saja, sudah 233 buah kopor yang sudah diambil jamaah. Mereka ada yang datang sendiri dan ada juga yang diwakilkan,” sebut Syauki.

Lanjutnya, dalam teknis pembagian kopor ke jamaah, antara tahun ini dengan tahun lalu berbeda. Jika di tahun lalu, jamaah mengambil kopornya tidak melalui PTSP. Namun di tahun ini lebih tertib dan sudah terdata di PTSP.

“Jamaah terlebih dahulu menyerahkan fotocopy bukti lunas BPIH dan Identitas diri berupa KTP, setelah itu mengambil nomor antrian. Jamaah dipanggil ke meja pelayanan PTSP sesuai dengan nomor antriannya, kemudian di poto dan menandatangani bukti penerimaan kopor,” pungkasnya.

Jadi sampai hari sore ini, kopor haji yang masih berada di kantor sebanyak 267 pcs.

(bad70/yd)

SHARE :
LINK TERKAIT