Asrama Haji (Humas)- Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Debarkasi Batam Tahun 1438H/2017M menggelar rapat persiapan masa pemulangan jamaah haji. Kegiatan ini dilaksanakan sehari jelang kedatangan jamaah Kloter 1 BTH dari King Abdul Aziz Jeddah ke Batam, Kamis (7/8).
Dengan mengambil tempat di Aula Arafah II Gedung Asrama Haji Batam, Kakanwil Kemenag Kepri yang sekaligus sebagai Ketua PPIH Debarkasi Batam Marwin Jamal menuturkan bahwa rapat ini merupakan rapat rutin yang diseleggarakan PPIH dalam menghadapi masa pemulangan jamaah.
“Besok (8/9) adalah awal kepulangan jamaah Debarkasi Batam. Hari ini kita perlu duduk bersama untuk melihat seberapa jauh kesiapan kita menghadapi masa pemulangan ini, sebut Marwin di hadapan seluruh panitia PPIH, pihak Saudia, maskapai domistik dan perwakilan dari Provinsi Riau, Kalbar dan Jambi.
Pantauan media dilokasi, ada 4 agenda yang dibahas dalam rapat itu yakni (1) Data jamaah haji Debarkasi Batam; (2) Jadwal Pemulangan; (3) Protap masa pemulangan; dan (4) Titik-titik rawan masa pemulangan.
Dari data yang ada, antara keberangkatan dan kepulangan jamaah sedikit ada perbedaan dalam sisi jumlah. Pada waktu keberangkatan total keseluruhan berjumlah 11.879 orang jamaah dan petugas, sementara pada masa kepulangan ini hanya 11.849 orang jamaah dan petugas. Ada selisih sekitar 30 jamaah. Hal ini dikarenakan 30 jamaah tersebut wafat dan dimakamkan di Arab Saudi, kata Marwin.
Lanjutnya, 11.849 jamaah dan petugas tersebut dibagi dalam 27 Kloter dengan rincian sebagai berikut : (1) Kepri 1.280 jamaah; (2) Riau 5.086 jamaah; (3) Kalbar 2.537 jamaah; dan (4) Jambi 2.946 oang jamaah. Insya Allah besok (hari ini red) malam Kloter 1 BTH akan tiba di Hang Nadim Batam, pungkasnya.
Terakhir sebelum rapat ditutup dan dilanjutkan dengan makan siang bersama di Gedung Aziziah Lt 1, semua peserta rapat menyatakan kesiapannya untuk melayani jamaah pada masa pemulangan dengan sebaik-baiknya.
(bad70/yd)