Sekupang (Humas)-- Seksi Penyelenggaraan Haji dan Umroh Kantor Kementerian Agama Kota Batam mulai hari ini Jum’at (29/12/2017) memindahkan perangkat / peralatan Komputer ke gedung pelayanan haji terpadu satu pintu yang baru siap direnovasi yang lokasinaya di samping pos pengamanan / pos satpam Kemenag Batam.
Kantor Kementerian Agama Kota Batam yang beralamat Jl. Masjid Baiturrahman No 1 Kelurahan Sei - Harapan, Kecamatan Sekupang akan menerapkan sistem pelayanan haji terpadu satu pintu untuk mempermudah akses publik terhadap pelayanan haji dan umroh, hal tersebut disampikan kasi haji dan Umroh Drs.H.Nabhan saat mengontrol komputer peralatan haji yang baru saja dipindahkan dari kantor Besar / Utama.
Dengan kehadiran gedung pelayanan haji terpadu satu pintu kata Nabhan, harus memberikan kenyamanan kepada masyarakat, kepastian dan ketepatan waktu sebagaimana wujud dan komitmen untuk lebih dekat melayani umat. Terakhir Nabhan menginformasikan, Insya Allah pada Hari Minggu tanggal 31 Desember akan dilaksanakan Dzikir dan sekaligus mendoakan para pendahulu yang telah merintis Kementerian Agama dari awal, setelah pelaksanaan dzikir dilanjutkan dengan peresmian gedung pelayanan haji terpadu satu pintu. Kegiatan Dzikir dilakukan untuk memohon kepada Allah SWT agar kedepan pelayanan haji dan umroh lebih memantapkan 5 Nilai Budaya kerja dan terhindar dari hal-hal yang tidak di harapkan khususnya pelayanan haji dan umroh, ucap Nabhan.(Yd).