MTsN 1 Batam Raih Medali Perunggu Olimpiade Matematika Dan Tim Hadroh MTsN 1 Meraih Penghargaan "The Best" di Ajang iSHOC x Milad ke-9 MAN IC Batam

Batam, 23 September 2025 — Prestasi membanggakan kembali diraih oleh peserta didik MTsN 1 Batam. Dalam rangkaian kegiatan iSHOC (In Search of Cendekia) yang digelar bersamaan dengan Milad ke-9 MAN Insan Cendekia Kota Batam, Muhammad Alfa Reza berhasil meraih medali perunggu dalam bidang Olimpiade Matematika.


Kompetisi ini diikuti oleh ratusan peserta dari berbagai sekolah unggulan di Indonesia dan menjadi ajang bergengsi untuk menunjukkan kemampuan akademik peserta didik. Muhammad Alfa Reza menunjukkan kemampuan luar biasa dalam menyelesaikan soal-soal tingkat tinggi yang menantang logika dan pemahaman matematis.


Tak hanya berprestasi di bidang akademik, MTsN 1 Batam juga menunjukkan eksistensinya dalam bidang seni.


Tim Hadroh dari MTsN 1 Batam ini berhasil meraih penghargaan kategori "The Best" dalam lomba hadroh yang turut memeriahkan peringatan Milad ke-9.


Penampilan tim hadroh dinilai memukau juri dengan harmonisasi vokal, kekompakan tim, serta penghayatan dalam setiap lantunan sholawat.


Perayaan Milad ke-9 ini berlangsung meriah dan penuh semangat kompetisi, menjadi momentum untuk terus mendorong generasi muda yang cendekia, berprestasi, dan berakhlak mulia.



LINK TERKAIT