Batam (MIN 1 Batam) --- Kamis (29/02/2024). Pembiasaan sholat dhuha berjamaah di MIN 1 Batam merupakan praktik yang bertujuan untuk mengajarkan nilai-nilai keagamaan sejak dini dan memperkuat ikatan antara para pelajar dalam praktik keagamaan. Seperti halnya di MIN 1 Batam yang melaksanakan kegiatan pembiasaan sholat Dhuha berjamaah rutin setiap hari kamis sebelum jam pelajaran dimulai. Kegiatan sholat dhuha berjamaah dimulai pukul 07.00 di Mushola Baitul Ulya yang diikuti oleh seluruh siswa.
Shalat dhuha sebagai pembentukan karakter peserta didik ialah pelaksanaannya yang dilakukan sesuai jadwal, dan tepat waktu, dilakukan secara terus menerus secara konsisten. Waktu pelaksanaannya yang terprogram dan terjadwal inilah yang akan membentuk karakter disiplin peserta didik yang akan terbiasa mengikuti pembiasaan shalat dhuha sesuai jadwal yang telah ditentukan.
Kepala Madrasah Rosmardi mengatakan "Melaksanakan shalat dengan tertib dan teratur, dapat berimbas pada kedisiplinan seseorang dalam melakukan pekerjaan, dan semakin bagus ibadah shalat seseorang, semakin baik pula tingkat kedisiplinannya, sebaliknya semakin ia sering mengabaikan aspek ibadah dan ia juga akan lebih mudah mengabaikan urusan-urusan diluar ibadah". (LS)