MAN Batam Raih Perunggu OGG ITB 2019

Hasnan Hanif di Kampus ITB Bandung

BATAM, HUMAS – Tak bosan-bosannya, MAN Batam menoreh hasil manis dalam bidang akademik. Kali ini, MAN Batam berhasil meraih Medali Perunggu dalam ajang Olimpiade Geografi dan Geosains yang diadakan oleh Fakultas Ilmu dan Teknologi Kebumian (FITB) Institut Teknologi Bandung (ITB), Ahad (30/4) kemarin di Kampus ITB, Bandung.

 

Olimpiade ini merupakan acara rutin yang diadakan FITB ITB dalam rangka memperingati Hari Bumi sedunia (World Earth Day) yang diperingati setiap tanggal 22 April. Olimpiade ini merupakan ajang perlombaan yang diikuti para siswa SMA/MA se-Indonesia.

 

Dalam ajang tersebut, MAN Batam diwakili oleh siswanya, Hasnan Hanif. Hanif, begitu panggilannya, siswa yang notabene dari jurusan IPA ini berhasil mengharumkan nama MAN Batam dengan menyumbangkan medali perunggu.

 

Hanif mampu bersaing dengan puluhan peserta lainnya dari seluruh Indonesia dalam ajang yang sangat bergengsi ini. Hanif, yang juga telah lolos Olimpiade Sains Kota (OSK) Batam dan berhak melaju ke Olimpiade Sains Provinsi (OSP) Kepri ini terlihat sangat senang atas pencapaiannya.

 

“Tak dapat dipungkiri, saya sangat bahagia walaupun hasil yang saya raih belum maksimal. Saya bahagia karena lawan-lawan yang begitu berat se-Indonesia,” ujarnya.

 

Hanif juga berharap agar dapat terus meningkatkan kemampuannya agar target Olimpiade Sains Nasional (OSN) 2019 di Manado dapat tercapai. “Saya sangat ingin melaju ke OSN, karena itulah impian semua siswa di level Nasional,”.

 

Tahun sebelumnya, MAN Batam mengirimkan wakilnya dalam OSN 2018 di Padang, yaitu Nurlita Putri Bela di cabang Biologi, namun belum berhasil meraih medali. Nurlita saat ini sedang melaksanakan Ujian Nasional kelas XII. (RO)

 

 

SHARE :
LINK TERKAIT