Batam Centre (Inmas Batam) – Kantor Kementerian Agama Kota Batam gelar kegiatan Pra Manasik Haji di Masjid Agung Batam Centre, Ahad (27/1/2019).
Pada pelaksanaan kegiatan Pra Manasik Haji ada 2 (dua) narasumber yaitu Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Batam H.Erizal Abdullah, Kasi Haji & Umroh Kemenag Kota Batam KH.Nabhan.
Kegiatan Pra Manasik Haji Tahun 2019 dihadiri para pelaku biro perjalanan haji dan umroh yang yang ada di Kota Batam, penyuluh agama Islam Kemenag Kota Batam, Kepala Kantor Urusan Agama (KUA), Ketua DWP Kemenag Kota Batam Hj.Riesa Helmawati, Bank syariah atau BPIH (Bank Penerima Setoran Biaya Penyelenggara Ibadah Haji). Informasi yang dihimpun dari bagian Haji dan Umroh ada 572 porsi haji aktif dan 30 cadangan.
Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Batam H.Erizal Abdullah menyampaiakan, kegiatan pra manasik haji merupakan kerjasama antara Kantor Kementerian Agama Kota Batam dengan Bank syariah atau Bank Penerima Setoran Biaya Penyelenggara Ibadah Haji yang ada di Kota Batam, KBIH (Kelompok Bimbingan Ibadah Haji). Pra Manasik Haji dilaksanakan dengan tujuan:
1. Untuk menjalin silaturrahmi dengan calon jamaah haji sehingga mereka saling kenal dan saling sapa;
2. Memberikan kepastian kepada jamaah haji bahwa mereka adalah calon jamaah haji yang akan berangkat pada tahun 2019;
3. Menyampaikan informasi terkait persiapan keberangkatan ke tanah suci antara lain, persiapan dari segei jasmani dalam hal ini kapan pemeriksaan kesehatan, pemeriksaan pasport, persiapan dari segi ilmu manasik haji dan kesiapan mental sebelum berangkat ke tanah suci.
Kepada jamaah H.Erizal Abdullah berharapa nantinya jamaah bisa aktif dalam mengikuti bimbingan manasik, pro aktif mencari informasi terkait dengan pelaksanaan haji. Khusus pihak perbankan dan KBIH agar pro aktif mensosialisasikan hal yang terkait dengan ibadah haji kepada calon jamaah haji sehingga terjadi simbiosis guna terjalin kerjasama yang baik, harap H.Erizal Abdullah. (Bad70/Yd).