Tim Syarhil MAN Batam Sukses Raih Terbaik I dan II Tingkat Provinsi Kepulauan Riau

Batam, Humas - Tim syarhil Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Batam berhasil meraih juara pada kegiatan MTQH tingkat Provinsi Kepulauan Riau. Selasa, (28/05/2024).

Kegiatan ini dilaksanakan di Mega Mall Batam Center. Kegiatan ini berlangsung selama 7 hari mulai dari tanggal 20-27 Mei 2024.

Pada kegiatan ini tim syarhil putri MAN Batam meraih predikat terbaik I dan tim syarhil putra meraih predikat terbaik II.

Pemenang terbaik Insha Allah akan diagendakan untuk melaniutkan perjuangannya di MTQ Nasional XXX KALTIM tahun 2024 yang diselenggarakan di Kota Samarinda, Kalimatan Timur.

Musabaqoh Syarhil Qur'an ini terdiri dari tiga orang dalam satu tim yang terbagi menjadi satu orang tilawah, terjemah dan juga pensyarah atau yang menjelaskan. Dengan persiapan yang telah dilakukan selama kurang lebih satu bulan, tim syarhil Qur'an mendapatkan juara satu pada tingkat Kota Batam. 

Walaupun dengan waktu yang sangat sedikit, tim syarhil Qur'an bisa membuktikan bahwa walaupun hanya berlatih dengan waktu yang sangat sebentar, mereka bisa menjadi juara. Alhamdulillah bini'matihi tatimmush sholihat . Adapun siswa-siswa yang meraih juara dua adalah sebagai berikut: 1. Muhammad Iwa Naufal Hibrizi Sebagai Pensyarah( XII. MA-PK )

2. Nabil Mulya Habibi Sebagai saritilawah (XII. MA-PK)

3. Fachri Habibie Nasution Sebagai Tilawah (XI.1)

Syarhil Putri: 

Puspita Arumayanila (XI.8)

Luluil Ramadhani Nashifa Riando (X.9) Sebagai Saritilawah

Na'ilah Nadhirah Sebagai Tilawah.

“Alhamdulillah, barakallah akhirnya kalifah Syarhil MAN Batam dapat menorehkan prestasi pada kegiatan MTQH. Segala usaha, kerja keras, latihan dan sokongan dari banyak pihak dapat mengantarkan tim syarhil putri sebagai pemenang terbaik I dan tim syarhil putra sebagai pemenang terbaik II. Terima kasih untuk seluruh doa dan dukungan bagi semua pihak yang tidak mampu saya sebutkan satu persatu,” ujar Muhammad Zaed selaku Pembina tim syarhil MAN Batam.

Menurut salah satu anggota tim syarhil MAN Batam mengungkapkan dirinya bersyukur dapat diberi kesempatan untuk ikut berkompetisi dan alhamdulillah bisa mempersembahkan kemenangan khususnya bagi madrasah, pembina, para guru, orang tua dan lain sebagainya.

“Barakallah, puji dan syukur kami rasakan. Semua usaha dan kerja keras terbayarkan dengan kemenangan. Tidak hanya itu, kegiatan ini merupakan sebuah hal yang membanggakan bagi diri kami, bagi madrasah, dan seluruh pihak yang terlibat baik secara dukungan fisik ataupun tidak,” tutup Arum.

Semoga kedepannya siswa-siswi MAN Batam mampu meraih juara yang lebih baik lagi dan mampu memotivasi siswa-siswi lainnya. Semangat mengalir deras dari para peserta mereka sangat antusias mengikuti perlombaan ini. 

[RE]

LINK TERKAIT