Batam (Kemenag)----Pada Senin lalu (07/06), Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Insan Cendekia (IC) Kota Batam mendapat pembinaan dari Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Kepulauan Riau (Kanwil Kemenag Kepri) terkait Moderasi Beragama bagi seluruh pegawai di lingkungan MAN IC Batam. Hadir sebagai narasumber pada kegiatan tersebut Kepala Bidang Pendidikan Madrasah Kanwil Kemenag Kepri, Bapak H. Subadi, S.Ag., M.Si., didampingi Kasi Tenaga Kependidikan Madrasah Dr. Zulkhaidir.
Kegiatan diawali sambutan Kepala MAN IC Batam, H. Rudianto. Dalam sambutannya, Kamad mengajak seluruh pegawai di MAN IC Batam bisa mengikuti kegiatan pembinaan dengan serius serta bisa mengambil banyak pelajaran dari materi yang disampaikan. ?Alhamdulillah, hari ini kita akan menerima pembinaan terkait moderasi beragama. Mohon semua bapak ibu bisa mengikutinya dengan serius,? tegasnya. Selanjutnya, ia berharap pembinaan ini mampu memberikan pencerahan dan pemahaman secara komprehensif terkait moderasi beragama. ?Tentunya kita berharap kegiatan ini bisa memberikan pencerahan kepada kita semua, dan menambah semangat kita untuk terus menebar kasih sayang kepada semua orang.? pungkasnya.? Sementara itu, H. Subadi dalam materinya memaparkan bahwa sebagai umat Islam, kita wajib bermoderasi. Menurutnya, moderasi beragama yang dimaksud adalah bukan agamanya yang dimoderasi, melainkan perilaku pemeluknya. Sebab, agama Islam sendiri telah memiliki prinsip-prinsip moderat. ?Kita ini bicara bukan memoderasi agama, toh agama sendiri sudah moderat. Tapi, kita lah sebagai pemeluk agama yang harus bisa bersikap moderat,? tegasnya. Kabid mennambahkan bahwa moderasi beragama juga menjadi suatu proses pemahaman sekaligus mengamalkan ajaran agama secara adil dan seimbang agar terhindar dari perilaku berlebihan saat implementasi. ?Kita berharap, melalui moderasi beragama ini kita semua bisa saling menghormati dan toleransi. Kemudian, cara beragama seseorang harus selalu didorong ke jalan tengah, harus senantiasa dimoderasi,? pungkasnya. ------ Sumber MAN IC Batam