Batam, Humas – Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Kota Batam menerima kunjungan dari dua Universitas asal Malaysia pada Selasa 17 Januari 2023.
Dua universitas yang berkunjung ke MAN Batam adalah Universiti Teknologi Petronas (UTP) dan Universiti Kebangsaan Malaysia (UKM). Kegiatan kunjungan ini bertujuan untuk memberikan sosialisasi terkait UTP dan UKM kepada siswa/i MAN Batam.Kepala MAN Batam, Khairina, menyampaikan sambutannya dalam kegiatan sosialisasi. Beliau menyampaikan ucapan terimakasih kepada pihak dari UKM dan UTM yang sudah mengagendakan kunjungan ke MAN Batam dan penyelenggara kegiatan.“Terimakasih kami sampaikan kepada Bapak dan Ibu dari UTP dan UKM yang sudah jauh-jauh dari negeri seberang untuk berkunjung ke MAN Batam. Juga saya ucapkan terimakasih kepada Waka Pejamin Mutu beserta tim yang sudah menjalin hubungan kerjasama hingga ke luar negeri”.Selain itu, dalam sabutannya Khairina juga menyampaikan harapannya kepada UTP dan UKM agar dapat memberikan kemudahan bagi siswa/i MAN Batam yang ingin berkuliah di UTP atau UKM seperti dalam bentuk beasiswa atau jalur khusus untuk siswa/i MAN Batam yang berminat dan layak.“Dari saya, dengan adanya kunjungan dalam menjalin kerjasama ini, dapat kiranya pihak dari UTP dan UKM memberikan kemudahan bagi siswa/i MAN Batam yang memang memiliki kredibilitas untuk melanjutkan pendidikannya ke UTP atau ke UKM”.UTP merupakan universitas yang masuk dalam Malaysia’s Top Private University dengan memiliki tiga fakultas yang terdiri dari Fakultas Engineering dengan jurusan Chemical Engineering, Civil Engineering, Computer Engineering, Electrical & Electronics Engineering, Materials Engineering, Mechanical Engineering, Petroleum Engineering.Fakultas selanjutnya adalah Fakultas Science dengan jurusan Applied Chemistry, Petroleum Geoscience. Fakultas yang terakhir adalah Fakultas Bussines Management/Computing, dengan jurusan Business Management, Computer Science, Information Systems, Information Technology. Tujuh Puluh Persen lulusan dari UTP bekerja pada industry minyak dan gas.UKM adalah universitas yang masuk kedalam Top 100 World University Rangkings by QS yang memiliki tiga belas fakultas dan enam puluh Sembilan jurusan. Fakultas-fakultas yang dimiliki UKM terdiri dari Fakultas Perubatan (Kedokteran), Fakultas Pergigian (Dokter Gigi), Fakultas Farmasi, Fakultas Sains Kesihatan, Fakultas Hukum, Fakultas Pengajian Islam, Fakultas Teknik, Fakultas Saintek, Fakultas Ekonomi, Fakultas Soshum, Fakultas Pendidikan, Fakultas Sains Teknologi, Pusat Pengajian Citra. (ZK)