Sesuai rencana, pagi ini, Rabu (19/06), bertempat di halaman belakang Musholla Amal Ikhlas II Kantor Kementerian Agama (Kankemenag) Kota Batam. diadakan proses penyembelihan hewan Qurban sebanyak lima ekor sapi dan sepuluh ekor kambing. Dimana satu ekor sapi diantaranya adalah sumbangan dari Bank Syariah Indonesia (BSI) Kantor Cabang Pembantu (KCP) Batam Center. Ada kenaikan dibanding tahun sebelumnya, dimana untuk sapi empat ekor dan kambing sebanyak enam ekor.
Kepala Kantor Kementerian Agama (Kakankemenag) Kota Batam, Zulkarnain, sampaikan laporan terkait jumlah titik shalat Idul Adha dan jumlah hewan Qurban jelang Shalat Idul Adha 1445 H/2024 M di Masjid Raya Sultan Riayat Syah, Senin (17/06) pagi.
Kementerian Agama Kota Batam berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Komitmen ini dituang dalam maklumat pelayanan yang terdapat di ruang PLHUT dan medsos Kemenag Kota Batam.
Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Belakang Padang Abdul Majid bersama Penghulu dan Penyuluh melakukan kunjungan silaturahmi ke Kantor Camat Belakang Padang pada Senin 11 Juni 2024.
Setelah sempat tutup beberapa waktu, Kementerian Agama Kota Batam kini kembali hadir di Mall Pelayanan Publik (MPP) di Batam Center. Terhitung Senin 10 Juni 2024 pelayanan di Counter Kemenag Kota Batam kembali dibuka. Hal ini dijelaskan Kasubbag TU Kemenag Kota Batam Magdalena Silfia melalui jaringan WhatsApp nya, 10 Juni 2024 di lokasi MPP.
Kantor Kementerian Agama (Kankemenag) Kota Batam sedang gencar-gencarnya lakukan sosialisasi zona integritas ke Kantor Urusan Agama (KUA) yang ada di wilayah Kota Batam. Seperti pagi ini, Rabu (05/06/2024), Kepala Kankemenag Kota Batam, Zulkarnain menaiki pompong menuju KUA Belakang Padang.