Nazri : 4 Pesan Perkawinan

Nazri : 4 Pesan Perkawinan

Batam (Kemenag)---Jabatan sebagai Kepala KUA Kecamatan Belakang Padang untuk sementara ini dipegang seorang Pelaksana Tugas (Plt) yakni Kepala KUA Bulang Nazri.?

Nazri sejak di tauliyah sebagai Plt, sudah beberapa kali melangsungkan peristiwa nikah baik itu di kantor maupun di luar kantor.

Terbaru, Sabtu 16 Oktober 2021 bertempat di Lapangan Indra Sakti Belakang Padang, Nazri melaksanakan ijab kabul pasangan pengantin Yuliandi Verdian bin H. Hariyadi dengan Riskavenida binti Nurfendi.?

Setelah sah menjadi sepasang suami istri, Nazri menitipkan 4 pesan. Berikut 4 pesan tersebut : 1. Berbakti kepada orangtua; 2. Selalu minta nasehat kepada yang lebih tua; 3. Pahami bahwa tidak ada yang sempurna dalam hidup ini; dan 4. Hormati hak dan kewajiban suami istri.

4 pesan ini tidak pernah beliau lewatkan setiap usai melangsungkan ijab kabul, ungkap Nazri.? ----- Humas

SHARE :
LINK TERKAIT