Batam--Senin, 6 Juni 2022 dimulai pelaksanaan PAT (Penilaian Akhir Tahun) untuk siswa-siswi MIN 2 Batam. Ujian dilaksakan selama 7 hari sampai tanggal 14 Juni 2022.
Di tengah kondisi madrasah yang dalam masa pembangunan, Ujian dilaksanakan menjadi 2 shift, shift pertama kelas 1, 2 dan 3 dimulai pukul 07.00, kelas 4 dan 5 pukul 09.15 dikarenakan ruangan kelas yang terbatas.Penilaian Akhir Tahun dilaksanakan untuk mengukur kemampuan siswa selama satu semester atau semester genap.Di tengah suasana pembangunan di MIN 2 Batam, Madrasah berusaha memberikan yang terbaik bagi siswa-siswinya baik dalam pembelajaran maupun ibadah.Dengan kerjasama dan koordinasi yang baik InsyaAllah semua kegiatan berjalan dengan lancar.Humas MIN 2 Batam