Batam Center (Humas) – Kementerian Agama Kota Batam bekerjasama dengan Pemerintah Kota batam menggelar Dialog Kerukunan Lintas Agama yang di dilaksanakan di Kantor Pemerintah Kota Batam Lt.5 Batam Centre, Rabu (20/12). Kegiatan tersebut dihadiri oleh Wakil Walikota Batam Amsakar Ahmad, Kepala Kantor Kemenag Batam Erizal, para Tokoh lintas Agama, tokoh masyarakat, TNI AD, TNI AL, dan Polri / Polresta Barelang, Pengurus NU Provinsi Kepri, Ketua IPHI Kota Batam, ketua LDII Kota Batam ,Ketua BMGQ Kota Batam, dan penyuluh Honorer Agama Islam Kementerian Agama Kota Batam.
Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Batam Erizal menuturkan dan sekaligus mengajak kepada tokoh lintas agama yang ada, bahwa dalam rangka Hari Amal Bakti ( HAB ) Ke 72, tanggal 3 Januari akan di laksanakan Upacara di Alun-Alun Engku Putri Kantor Pemerintah Kota Batam yang akan di hadiri 5000 orang, tanggal 6 Januari akan dilaksanakan jalan santai kerukunan dengan target peserta 20.000 orang dan sekaligus akan dilaksanakan deklarasi menolak radikalisme, tuturnya. Sementara itu Wakil Walikota Batam Amsakar Ahmad dalam sambutannya menyampaikan, Kerukunan umat beragama ibarat orkestra, jika dikelola dengan baik maka akan menjadi sangat baik bunyinya atau hasilnya. Kalau harmoni tetap terjaga maka Batam akan dalam kondisi aman. Untuk itu mari sama-sama kita jaga dan pelihara Batam agar tetap rukun, damai, aman harmonis dan kondusif , ucap Amsakar. (bad70/yd)