Batam ---Setelah 6 tahun menuntut ilmu di MIN 2 Batam tibalah saatnya siswa-siswi kelas 6 mendengarkan pengumuman kelulusan mereka di MIN 2 Batam.
Bertempat di Mushola Nurul Ilmi MIN 2 Batam, Rabu, 15 Juni 2022 seluruh orang tua beserta siswa kelas 6 hadir untuk mengikuti rangkaian acara pengumuman kelulusan. Acara dibuka oleh MC Bu Rusmini dilanjutkan sambutan dari Kepala Madrasah.Dalam sambutannya Ibu Imas Sa'adah menyampaikan terimakasih kepada orang tua murid yang sudah menitipkan anak-anaknya belajar di MIN 2 Batam dan juga permohonan maaf atas kekurangan yang ada selama belajar di MIN 2 Batam, beliau pun berharap agar anak-anak tetap semangat melanjutkan belajar di jenjang berikutnya, kurangi bermain game, berbakti kepada orang tua dan jangan melupakan guru-guru di MIN 2 Batam. Acara dilanjutkan dengan tausiyah dari Pak Pedro Johansis tentang niat mencari ilmu dan juga ada penggalangan dana dari mushola yang terkumpul sebanyak Rp 3.740. 000. Selanjutkan kesan dan pesan dari perwakilan orang tua siswa.Rangkaian acara ditutup dengan pembagiam amplop yang berisi surat kelulusan dan dibuka secara serrentak. Orang tua dan siswa sangat antusias ketika akan membuka isi amplop kelulusan tersebut dan alhamdulillah hasilnya siswa-siswi MIN 2 Batam TP 2021/2022 dinyatakan lulus 100 persen. Sebagian dari mereka ada yang sudah berada di pondok pesantren, mendaftar ke MTs atau SMP Islam, dan yang lainnya akan mendaftar ke SMP Negeri . Humas_min