MTsN1Batam – Pendidik dan Tenaga Kependidikan MTsN 1 Batam mengikuti kegiatan rutin dalam pembiasaan membaca Al-Qur’an. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kepala MTsN 1 Batam Rudy Hartono, S.Ag., M.M., Kamis (15/2). Kegiatan kali ini, Kepala MTsN 1 Batam menerapkan metode Iqro’ untuk memudahkan PTK untuk memahami perbedaan cara membaca huruf Al-Qur’an dan mengetahui dasar perubahan bentuk huruf hijaiyah itu sendiri.
MTsN1Batam- Kepala MTsN 1 Batam resmi melantik Pengurus OSIM Tahun Pelajaran 2023-2024, Selasa (13/2). Upacara pelantikan tersebut berlangsung khidmat dan disaksikan oleh seluruh PTK dan peserta didik MTsN 1 Batam.
MTsN1Batam – MTsN 1 Batam gelar bedah DIPA (Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran) tahun 2024, pada Selasa (13/2). Kegiatan ini dilaksanakan di MTsN 1 Batam bersama Pejabat Perencanaan Madrasah Kanwil Kementerian Agama Provinsi Kepri.
Calon peserta didik baru program Cambridge MTsN 1 Batam mengikuti Observation test, pada Senin (12/2). Observation test adalah tes yang dilakukan kepada calon peserta didik sebelum menghadapi tes bersama konsultan. Pelaksanaan tes ini merupakan rangkaian tahapan PPDB program Cambridge gelombang kedua Tahun Pelajaran 2024/2025.
MTsN1Batam- Peserta didik kelas IX (Sembilan) MTsN 1 Batam jalani ujian Tasmi’, pada Senin (12/2). Ujian Tasmi’ adalah ujian hafalan Al-Qur'an dengan cara memperdengarkan semua hafalan yang telah dicapai kepada penguji. Kegiatan ini merupakan salah satu program kurikulum bidang tahfiz yang diterapkan di MTsN 1 Batam. Pelaksanaan ujian tersebut dilaksanakan pada 12 – 13 Februari 2024.
MTsN1Batam- Tim SCOUT PASGARA MTsN 1 Batam mengikuti Kegiatan LATGAB Vol. 2 di MA USB Filial MAN 1 Batam, pada Sabtu (10/2). Kegiatan tersebut diadakan oleh Gardabrama MA USB Filial MAN 1 Batam. Dalam kegiatan tersebut tim SCOUT PASGARA MTsN 1 Batam berhasil memperoleh juara 1 dalam LKBB.